Selasa, 09 Desember 2014

Generasi yang berbeda

Dilahirkan dalam generasi yang berbeda, frida dan venny kayaknya nggak bakal bisa jadi temen dehhh..... apalagi sahabat karib.

Yang satu dilahirkan dalam era pertelevisian yang mulai menggeliat.

Di Indonesia, puluhan televisi swasta mulai lahir pada saat itu, menggelitik rasa ingin tau generasi tersebut. Generasi ini tahan berjam-jam di depan televisi. Program-program televisi pun apal abis.... Video game adalah makanan sehari-hari mereka....  Dan mereka pun tumbuh menjadi generasi yang apatis, sinis, suka mengkritik, skeptis... nggak tau mo ngapain dan mo jadi apa kelak.... mereka sendiri pesimis kok.... haduhhhh..... Egois, orang bilang... Yahhh... Generasi X ini adalah generasi yang egois, guys.....

Lupus, remaja berpermen karet yang tampil seadanya.... itulah gambaran umum generasi ini.....


Sementara yang satunya, lahir di akhir abad 20, awal millenium baru, dimana masyarakat dah lebih terbuka terhadap dalam segala hal, pola pikir,  perilaku, sampai pada kesempatan di bidang teknologi untuk pengembangan diri mereka.

Generasi Platinum ini dicirikan oleh karakter yang lebih ekspresif dan ekploratif, selaras dengan perkembangan zaman, yang hadir di saat teknologi komunikasi menuju kematangan, sehingga mereka memiliki kemampuan yang tinggi dalam mengakses dan memanfaatkan informasi.

Pengen tau nya tinggi banget, guysss..... membuat kewalahan generasi sebelumnya dalam menjawab pertanyaan mereka : "Kenapa ?"

frida dan venny..... dua generasi yang berbeda.....

Garis nasib mereka pulalah yang akhirnya mengharuskan mereka  menjalani lakon hidup ini sebagai orang tua dan anaknya.....

Diperlukan toleransi tinggi di antara keduanya untuk dapat mendapatkan "frekuensi signal" yang sama agar tetap terjalin komunikasi, sebuah tali emas agar tongkat estafet di antara mereka terdelegasikan dengan sempurna.

Pengertian.....
Pemahaman tentang aturan "sebab - akibat".....
Kesadaran akan adanya alasan dalam setiap tindakan atau keputusan......
Empati yang tinggi......
dibarengi dengan hikmat dan kebijaksanaan surgawi ....

Merupakan modal awal terbentuknya jembatan di antara kedua generasi ini.........

I CAN, YOU CAN


Tidak ada komentar:

Posting Komentar